Warga Perum Bumi Prasetya Pabean Kencana Apresiasi Pembangunan Jalan Cor Beton

Indoberitanews.com

Indramayu,- Pembangunan jalan cor beton yang di laksanakan di perumahan bumi prasetya pabean kencana Desa Pabean Udik Kecamatan Indrmayu Provinsi Jawa Barat antusias sambut baik pelaksanaan pekerjaan pembangunan cor beton jalan dari Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DKP2) Kabupaten Indramayu. selasa (3/8/2021)

Hal itu terlihat oleh wartawan IBN dilokasi pasalnya setiap depan rumah-rumah warga setempat kompak menyediakan makanan serta minuman untuk para pekerja lapangan.

Seperti yang diungkapkan Dadang (50) dirinya merasa bersyukur lantaran dibangunnya jalan permukiman tersebut dengan menggunakan cor beton sehingga menurutnya area perum lebih rapih bersih dan elok dipandang sekaligus kekuatan jalan beton bisa dinikmati lebih lama dari sebelumnya yang sering tergenang air, saat turun hujan.

” Kami selaku Warga Perum sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Dinas DPKP2 yang sudah menyalurkan pembangunan di jalan lingkungan perum Bumi Prasetya Pabean Kencana ini, sehingga kami selaku warga setempat bisa menikmatinya, karena saya yakin pada sebelumnya jalan ini sering tergenang air tapi sekarang setelah dicor beton jalan lebih tinggi dan kuat semoga tidak akan ada genangan air lagi jika musim hujan.” Ungkap Dadang

Ditempat yang berbeda Tarnudi selaku pengawas kegiatan Dinas DPKP2 dirinya menyampaikan pelaksanaan pembangunan sudah sesuai Speck dan semaksimal mungkin agar kualitas kerjaan bisa dinikmati warga setempat lebih lama.

” Pekerjaan cor beton ini sudah sesuai Speck, karena harapan kami prioritas kualitas hasil kerjaan yang utama, agar warga setempat merasa puas dan bisa dinikmati lebih lama oleh warga.” Terangnya.

(Redaksi)

Adm1n

Adm1n

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *